Diberdayakan oleh Blogger.

Kamis, 06 Maret 2014

Pengertian Backlink Serta Fungsinya Untuk SEO

Backlink,adalah sebuah link yang menuju blog kita dari blog lain. Contohnya blog A membuat sebuah link yang mengarah ke blog B. Maka si blog B mendapat backlink dari blog A.

Lalu apa pentingnya backlink? backlink memiliki beberapa manfaat, yaitu :
  • Meningkatkan posisi search engine
  • Meningkatkan page rank
  • Meningkatkan pengunjung, Karena dengan adanya backlink tidak menutup kemungkinan seseorang akan mengklik link tersebut dan menjadi pengunjung kita.
  • dll.
Kenapa backlink bisa pada SEO dan Page Rank? karena website yang berkualitas pastilah memiliki banyak pengunjung, serta dikenal banyak orang, sehingga website ataupun blog tersebut sering disebut - sebut sehingga memiliki banyak backlink.

Jadi kita tinggal membuat banyak backlink untuk meningkatkan kualitas blog kita? tidak begitu mudahnya, kita harus mendapat backlink dari blog yang relevan untuk meningkatkan kualitas blog kita. Semisal blog saya ini bertemakan rata - rata komputer dan elektro. Jika saya mendapat backlink dari blog tentang olahraga, itu tidak akan membantu, apalagi jika terlalu banyak backlink yang kita dapat dan tidak relevan juga, bisa jadi blog kita dianggap SPAM dan tidak terdeteksi di google.

Dan dari pengalaman saya sendiri, selain kita harus mencari backlink dari blog yang relevan, mungkin lebih baik lagi jika kita membuat link yang menuju alamat url utama kita saja, seperti www.diazaki.com karena saya pernah ada 1 halaman yang saya fokuskan mendapat backlink, bukannya mendapat banyak pengunjung malah di anggap SPAM sampai tidak terbaca di google.

Lalu bagaimana cara mendapatkan backlink? tunggu artikel saya berikutnya ya hehe 

Previous
Next Post »